Spesifikasi Android Terbaru 2019 Spesial Ramadhan
5/09/2019
Add Comment
Spesifikasi Android Terbaru 2019
Di dalam teknologi yang serba canggih seperti sekarang ini, smartphone menjadi sebuah perangkat penting yang wajib dimiliki oleh setiap orang. Selain memudahkan kita untuk melakukan berbagai urusan, tidak sedikit pula yang memanfaatkan kecanggihan smartphone untuk hal pekerjaan.
Seiring terus berjalannya waktu, hampir semua ponsel pintar keluaran terbaru saat ini sudah dilengkapi dengan sejumlah fitur canggih, mulai dari fingerprint, fast charging, face unlock, hingga yang anti air dan debu.
Nah, buat kamu yang berencana untuk membeli android terbaru saat ini, berikut telah YaTekno saring deretan HP android keluaran terbaru 2019, lengkap dengan spesifikasi dan harganya.
21 HP Android Murah Terbaru 2019
1. Xiaomi Redmi Note 7
Harga Rp 2 Juta
Dipersenjatai dengan chip Snapdragon 660 dengan kamera belakang ganda berkekuatan 48 MP dan 5 MP, HP android keluaran terbaru ini mungkin bisa membuat HP lain di kelasnya menjadi tidak laku.
Sektor fotografi menjadi bagian paling diunggulkan dari HP berlayar waterdrop screen ini. Lantaran Redmi Note 7 dibekali dengan kamera belakang beresolusi tinggi. Pertama, ada kamera 48 MP dengan sensor Sony IMX586 berukuran 1/2 inc 0.8um piksel, lalu ditemani dengan kamera 5 MP sebagai AI dan depth sensor.
Berkat dukungan fitur Quick Charge 4.0, Redmi Note 7 hanya membutuhkan waktu 1 jam 43 menit saja untuk mengisi daya dari kosong hingga penuh. Melihat spek memukau yang ditawarkannya, HP android terbaru ini tentu layak untuk kamu perhitungkan.
2. Xiaomi Redmi Note 6 Pro
Harga Rp 2,3 Jutaan
Sesuai dengan tagar yang diberikan Xiaomi, yakni #CaptureLikePro dan
#CameraSuperstar, sudah jelas jika perangkat ini menjagokan sektor pemotretannya.
Tidak tanggung-tanggung, Redmi Note 6 Pro dibekali dengan Quad-camera (Empat kamera) dengan konfigurasi 12 MP + 5 MP di bagian belakang, dan kamera selfie 20 MP + 2 MP. Kamera depannya sendiri telah dilengkapi dengan fitur AI Scene Recognition.
Selain menggoda lewat kameranya, HP Xiaomi berlayar poni ini juga menawarkan performa menawan dengan chip Snapdragon 636 hingga baterai jumbo berkapasitas 4000 mAh.
3. Xiaomi Redmi 6A
Harga Rp 1,1 Jutaan
Sukses dari seri pendahulunya yakni Redmi 5A, Xiaomi kembali merilis seri terbaru yang hadir dengan desain kekinian, smartphone tersebut adalah Redmi 6A. Selain menawarkan bentang layar yang luas, Redmi 6A juga mengusung layar HD+ dengan aspek rasio 18:9.
Dengan mengadopsi MIUI 10 yang berbasis AI, Redmi 6A sanggup menghasilkan foto bokeh lewat tangkapan kamera belakang 13 MP nya. Meski tidak dilengkapi sensor fingerprint, Xiaomi membekali ponsel anyarnya ini dengan teknologi face unlock loh.
4. Xiaomi Redmi 6
Harga Rp 1,4 Jutaan
Bersamaan dengan perilisan Redmi 6A, Xiaomi juga memperkenalkan Redmi 6 yang punya spek lebih gahar. Mengikuti tren HP android masa kini, Redmi 6 menawarkan Dual kamera belakang yang sanggup hasilkan foto bokeh dengan kualitas yang cukup baik.
Selain sudah dilengkapi dengan keamanan terbaru bernama face unlock, HP murah terbaru dengan OS Android 8.1 (Oreo) ini juga membawa sensor sidik jari untuk keamanan ekstra.
5. Samsung Galaxy A9 (2018)
Harga Rp 6,9 Jutaan
Berikutnya ada HP Samsung terbaru yang hadir dengan empat kamera belakang yang mungkin belum ditemui di merek ponsel lain.
Empat kamera yang dihadirkan pada Galaxy A9 memiliki konfigurasi lensa utama 24 MP, telephoto berkekuatan 10 MP, ultra wide sebesar 8 MP, serta depth sensor 5 MP. Untuk kamera depan, tersedia lensa selfie 24 MP.
Puas dengan sektor kameranya, HP ini juga disenjatai dengan performa gahar bersenjatakan Snapdragon 660 dengan RAM 6/8GB.
6. Samsung Galaxy A7 (2018)
Harga Rp 3,5 Jutaan
Bawa tiga kamera belakang, kamera belakang Galaxy A7 diklaim mampu menghasilkan foto yang sangat jernih, baik dalam kondisi pencahayaan terang maupun low-light.
Tiga kamera utama Galaxy A7 memiliki konfigurasi 24 MP yang berperan sebagai Auto Focus dengan bukaan f/1.7, 8 MP bukaan f/2.4 dengan lensa lebar 120 derajat, dan 5 MP bukaan f/2.2 sebagai depth sensor untuk kedalaman bidang.
Terkhusus untuk kamera depannya, lensa 24 MP telah diperkaya oleh fitur Selfie Focus untuk membuat selfie dengan efek bokeh. Pengguna juga bisa berekspresi dengan menambahkan filter yang telah disediakan bahkan AR emoji layaknya HP flagship.
7. Samsung Galaxy J6+
Harga Rp 2,1 Jutaan
Bersamaan dengan perilisan J4+, Samsung juga memperkenalkan J4+ yang merupakan penerus dari Galaxy J6. Seri terbaru ini tampil dengan layar lebih luas, yang tadinya hanya 5.6 inci kini ditingkatkan jadi 6 inci.
Tidak ingin kalah saing dari para vendor lain karena merilis HP dual-camera dengan harga bersahabat, J4+ yang dibanderol seharga 2 jutaan ini pun dibekali kamera belakang ganda berkekuatan 12 MP + 5 MP.
Pada umumnya, sensor sidik jari pada sebuah smartphone biasa ditemukan di sisi belakang dekat kamera atau disematkan di bagian tombol home. Menariknya, J6+ membawa sensor sidik jari di bagian samping bodi, letaknya berdekatan dengan tombol power.
8. Nokia 6.1 Plus (Nokia X6)
Harga Rp 2,8 Jutaan
HP android murah terbaru berikutnya lahir dari vendor asal Finlandia, yakni Nokia. Secara desain, Nokia 6.1 Plus terlihat begitu memukau karena didominasi dengan kaca dan bingkai metal di sisinya. Nokia juga menghadirkan notch untuk mempermanis ponsel teranyarnya ini.
Selain memiliki nilai plus dari segi desainnya, kemampuan kamera belakang dan kamera depan Nokia 6.1 Plus juga tidak perlu diragukan lagi.
Karena perangkat ini merupakan smartphone Android One, Nokia menjamin jika perangkatnya ini akan mendapat update Android Pie. Overall, HP android keluaran terbaru dari Nokia ini layak untuk diperhitungkan, terkhusus bagi kamu yang hobi berfoto.
9. Huawei nova 3i
Harga Rp 3,1 Jutaan
Ingin menggoda perhatian calon pembelinya, Huawei mengemas Nova 3i dengan desain yang terlihat elegan. Balutan keca menyelimuti bodi belakang perangkat ini diklaim akan menghasilkan warna gradiasi yang menimbulkan kesan premium.
Terkhusus buat kamu yang hobi bermain game, Huawei berbaik hati karena telah memberikan teknologi GPU Turbo yang membuat sajian grafis ponsel ini bekerja lebih baik 60 persen. Meski begitu, Huawei meyakini jika perangkatnya ini tetap hemat dalam hal ketahanan daya serta performa data.
Selain terlihat memukau dari segi desain dan dapur pacu, sektor pemotretan HP ini juga tidak perlu diragukan lagi. Resolusi kamera tinggi yang dibawanya sudah didukung oleh teknologi AI, khusus untuk kamera depannya dibekali fitur beautification.
10. Vivo Y95
Harga Rp 2,2 Jutaan
Belum lama menghadirkan beberapa varian Y Series terbarunya, Vivo kembali menghadirkan Vivo Y95. Seri terbaru ini memiliki spesifikasi yang lebih tinggi serta sudah mengusung sederet fitur teranyar, seperti Jovi Smart Scene, Google Lens, dan tidak ketinggalan AI (Artificial Intelligence).
Dengan ukuran layar 6.22 inci yang memberikan rasio layar-ke-bodi menccapai 88,6%, pengguna tentu akan dimanjakan ketika menikmati konten hiburan maupun bermain game berkat layarnya yang luas.
Untuk berfoto-foto, Y95 telah menyiapkan dual-camera belakang 13 MP + 2 MP dengan depth sensor, serta kamera depan 20 MP yang diyakini bisa menghasilkan efek foto dengan latar belakang blur (bokeh).
11. Vivo Y81i
Harga Rp 1,5 Jutaan
Meski dibanderol dengan harga terjangkau, kamu sudah bisa mendapatkan HP android terbaru dengan desain yang kekinian. Yap, Y81i memiliki layar 6.22 inci beresolusi HD+ dengan konsep notch atau layar poni di bagian atasnya.
Istimewanya, kamera depan HP ini sudah didukung oleh fitur AI Face Beauty yang bisa menyempurnakan jepretan menjadi lebih optimal. Meski tidak membawa fitur pemindai sidik jari, Vivo bekali smartphone terbarunya ini dengan fitur pemindai wajah.
Karena ditujukan untuk negara-negara yang banyak pengguna sepeda motornya, Vivo Y81i pun dilengkapi dengan fitur Motorbike Mode yang memungkinkan pengguna untuk menolak panggilan lalu diteruskan dengan terkirimnya pesan secara otomatis.
12. Infinix Hot 6X
Harga Rp 1,2 Jutaan
Sebagai seri penerus, Infinix melakukan sejumlah modifikasi terkait desain maupun internal perangkat. Layaknya smartphone masa kini, Infinix menyertakan Hot 6X dengan notch atau poni dengan rasio layar 19:9.
Selain desain, keunggulan dari HP ini terletak pada bagian kamera belakang ganda 13 MP + 2 MP yang mendukung mode Portrait sehingga bisa menambahkan efek foto bokeh.
Di bagian poninya, Hot 6X mengadopsi lensa selfie 8 MP yang didukung oleh mode AI Beauty. Poni tersebut juga berperan sebagai fitur Face ID atau pemindai wajah serta lampu senter.
13. Infinix S3X
Harga Rp 1,5 Jutaan
Nama HP Infinix terbaru ini mungkin terlihat menarik, if you know what i mean! Tapi itu tidak penting, yang terpenting Hot S3X ini hadir dengan sejumlah fitur canggih yang memanjakan pengguna, mulai dari desain kekinian dengan notch, AI, dan masih banyak lagi.
Meski dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau, perangkat ini sudah didukung oleh teknologi Quick charge yang memungkinkan baterai 4000 mAh terisi dengan cepat.
Perlu kamu tahu, fitur fingerprint pada perangkat ini tidak hanya bisa digunakan untuk membuka lock-screen saja, melainkan juga bisa difungsikan untuk mengambil foto, scroll foto, menangkat telepon, mematikan alarm, hingga merekam lawan bicara di telepon.
14. Lenovo Z5s
Harga Rp 3,6 Jutaan
HP android keluaran terbaru berikutnya tentu benar-benar menarik perhatian banyak orang. Tidak hanya memukau dari segi desainnya karena memiliki bezel sangat tipis, HP berkonsep waterdrop screen ini juga menawarkan tiga kamera belakang.
triple-camera pada Lenovo Z5s tidak hanya bisa diandalkan untuk pengambilan efek foto bokeh saja, melainkan juga berguna untuk mengambil foto low-light karena mampu menjaga ketajaman gambar dengan detail.
Sejumlah fitur anyar juga turut disertai oleh Lenovo pada ponsel teranyarnya ini, mulai dari sensor sidik jari, pemindai wajah, hingga teknologi pengisian baterai cepat. Dan yang terpenting, Lenovo Z5s sudah berjalan pada sistem operasi Android 9.0 (Pie). Kece, kan?
15. Lenovo S5 Pro GT
Harga Rp 2,5 Jutaan
Untuk bersaing dengan HP harga 2 jutaan , Lenovo merilis seri S5 Pro GT yang menawarkan keunggulan pada kameranya.
Membawa Quad-camera dengan konfigurasi dual-camera di depan dan di belakang, pengguna bisa hasilkan foto bokeh, baik lewat kamera belakang maupun kamera depannya.
HP dengan aspek rasio layar 18:7:9 ini telah dilengkapi oleh sederet fitur canggih masa kini, mulai dari fingerprint sensor, fast charging, hingga Infrared Face recognition.
16. Realme U1
Harga Rp 2,1 Jutaan
Tampil dengan konsep layar tetesan air layaknya Oppo F9, Realme U1 menyajikan layar 6.3 inci beresolusi 2340 x 1080 piksel dengan rasio screen-to-body sebesar 98,8 persen dan rasio layar 19:5:9. Artinya, ia memiliki sudut pandang ultra-lebar.
Selain memanjakan penggunanya karena memiliki desain bezeless, Realme U1 juga dipersenjatai dengan chip Helio P70 besutan MediaTek dengan dukungan AI engine. Secara performa mungkin sedikit lebih unggul dari Snapdragon 660.
Untuk fitur yang diunggulkannya yakni kamera depan, Realme U1 menawarkan kamera selfie 25 MP dengan sensor Sony IMX576 yang diperkaya dengan AI untuk kepentingan eksposur, fokus, dan white blance.
17. Realme 2 Pro
Harga Rp 2,5 Jutaan
Realme 2 Pro jelas membawa spesifikasi yang lebih unggul dari Realme 2. Dari segi desain mungkin tidak nampak perubahan yang signifikan dengan versi reguler. Hanya saja Realme 2 Pro membawa notch dengan konsep “tetesan air”, mirip seperti Oppo F9.
Meski memiliki baterai hanya 3500 mAh saja, manajemen baterainya terbilang handal karena dilengkapi AI Sleep Mode untuk mematikan aplikasi background. Kamera belakangnya mendukung mode Portrait, sementara kamera depannya diperkuat dengan fitur AI beauty.
Pada versi Pro ini, sang vendor mengemasnya dengan chipset lebih tinggi dengan Snapdragon 660 dengan varian RAM hingga 8GB dan ROM hingga 256GB.
18. Realme C1 (2019)
Harga Rp 1,4 Jutaan
Dengan harga jual yang cukup bersahabat, Realme C1 2019 menawarkan sejumlah kelebihan, mulai dari set-up kamera belakang ganda 13 MP + 2 MP yang bisa bokeh, layar besar dengan desain kekinian (poni), dan baterai jumbo berdaya 4230 mAh yang bisa bertahan seharian atau lebih.
Meski sang vendor membanderolnya dengan harga terjangkau, Realme C12019 ini sudah didukung oleh teknologi AI pada dual-camera belakangnya. Terkhusus untuk kamera depannya dilengkapi dengan fitur AI Beautification dan HDR.
Fitur fingerprint memang tidak disertakan pada perangkat ini. Tapi pengguna tetap bisa menjaga privasi lewat fitur face unlock yang bisa di akses lewat kamera depan. Tertarik?
19. ASUS Zenfone Max Pro (M2) ZB631KL
Harga Rp 2,6 Jutaan
Untuk menyasar kalangan gamer, ASUS merilis Max Pro M2 yang dimana HP ini menawarkan performa handal dengan persenjataan chip Snapdragon 660 yan dilengkapi dengan AI Engine.
Terkait performa, Snapdragon 660 pada Max Pro M2 diyakini memiliki peningkatan performa CPU hingga 11% dan GPU hingga 33% dibanding generasi sebelumnya. Seperti seri pendahulu, kapasitas baterai 5000 mAh masih dipercaya untuk memperkuat HP gaming murah dari ASUS ini.
ASUS meyakini, jika HP keluaran terbarunya ini merupakan smartphone pertama di kelasnya yang mengusung proteksi layar Gorilla Glass 6. Bahkan, sang vendor telah menguji perangkat ini untuk dijatuhkan pada ketinggian satu meter sebanyak 15 kali, Max Pro M2 masih bertahan.
20. ASUS Zenfone Max (M2) ZB633KL
Harga Rp 1,8 Jutaan
Sebagai penerus dari seri pendahulu, yakni Zenfone Max (M1), ASUS memodifikasi sejumlah komponen eksternal dan internal untuk memikat perhatian buyer.
HP android terbaru dari ASUS ini menjadi smartphone pertama dengan persenjataan chip Snapdragon 632. Terkait performa, tentunya lebih baik dari Snapdragon 625 yang diusung oleh HP di kelasnya.
Selain itu, Zenfone Max M2 juga sudah dilengkapi dengan sistem kamera belakang ganda dengan kemampuan AI Scene Detection yang bisa mengenali 13 jenis foto. Agar pengambilan gambar tetap jernih, ASUS pun melengkapi kameranya dengan teknologi Electronic Image Stabilization (EIS).
21. Oppo A3s
Harga Rp 1,6 Jutaan
Menjadi seri A pertama dari Oppo yang menyuguhkan dual kamera di bagian belakang. Dengan membawa set-up dual kamera 13 MP + 2 MP, kamera belakang A3s memungkinkan kamu untuk berfoto dengan hasil yang memukau lewat fitur potrait, bahkan bisa efek foto bokeh.
Dengan harga yang cukup terjangkau,
HP Oppo terbaru yang menawarkan desain notch ini sudah dilengkapi dengan fitur facial unlock alias pemindai wajah. Kecenya lagi, kamera selfie milik A3s sudah didukung oleh teknologi AI Beauty Recognition yang bikin foto selfie kamu makin optimal.
Mungkin cukup sekian ulasan singkat mengenai Spesifikasi Android Terbaru 2019. Jika ada pertanyaan kalian bisa berkomentar di bawah ini.
Semoga Bermanfaat
0 Response to "Spesifikasi Android Terbaru 2019 Spesial Ramadhan"
Post a Comment